Petugas sudah kerap mengingatkan warga namun aktivitas perjudian togel masih terjadi di wilayah itu. |
NABIRE, PAKAR INFO - Aktivitas judi togel di Kabupaten Nabire, Papua Tengah masih marak terjadi. Meskipun pihak kepolisian sering memberikan peringatan dan bahkan menyita tempat-tempat perjudian, aktivitas judi togel masih terus berlangsung di berbagai lokasi.
Dilansir dari Tribun-Papua.com, beberapa tempat yang masih dijadikan lokasi judi togel antara lain di sekitaran Seriwini atas, Kalibobo, Wonorejo, dan masih banyak lagi.
Bagi sebagian orang, bermain togel dianggap sebagai cara untuk mencari uang. Hal ini diungkapkan oleh Bapak Natalis, seorang pemain togel, kepada Tribun-Papua.com pada Kamis (23/05/2024).
"Tidak semua orang, tapi kami sebagian orang itu main togel adalah cara kami untuk mencari uang," kata Natalis.
Namun, di sisi lain, perjudian togel dikecam keras oleh tokoh pemuda, Norbertus Ugipa. Menurutnya, togel dapat mematikan semangat berusaha dan bekerja dalam masyarakat.
"Mungkin masyarakat anggap togel itu baik, namun disini saya mau beritahu bahwa perjudian togel itu mematikan daya usaha dan bekerja dalam masyarakat," kata Ugipa.
Ugipa pun mengajak masyarakat untuk meninggalkan judi togel dan kembali kepada aktivitas bekerja.
"Saya mengajak kepada masyarakat agar jangan fokus pada togel, tinggalkan togel. Mari kembali kerja, kembali berkebun, dan kembali berjualan," pungkasnya.
Perjudian togel memang membawa dampak negatif bagi masyarakat, baik secara ekonomi maupun sosial.
Oleh karena itu, penting bagi semua pihak untuk bekerja sama dalam memberantas judi togel dan mendorong masyarakat untuk kembali pada aktivitas yang positif dan produktif.
Dibutuhkan edukasi secara masif agar tidak ada korban lain yang terjerat bujuk rayu bandar judi yang kerap melontarkan rayuan seperti prediksi sgp yang seolah menawarkan keuntungan besar. Padahal, besar kemungkinan mereka akan mengalami kerugian dalam jumlah yang besar jika terus dibiarkan.